Biology Goes to School

“Sampah”, kata tersebut seolah sudah sangat dekat dengan kita. Baik di rumah, sekolah, kampus, tempat kerja dan sebagainya. Seolah, saat ini di negara kita tiada tempat yang tidak bersih dari yang namanya sampah. Namun, yang harus dipecahkan adalah bagaimana mengatasi sampah yang setiap hari semakin bertambah banyak???
Hal itulah yang melandasi kami, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Biologi (HIMAPBIO) FKIP Universitas Siliwangi untuk mengadakan sebuah kegiatan yang bertujuan untuk penanggulangan sampah. Kegiatan ini bernama Biology Goes to School (BGS).
Kegiatan BGS ini sudah berjalan sejak kepengurusan HIMAPBIO periode sebelumnya, yaitu 2008-2009. Awalnya, kegiatan ini bertujuan untuk sosialisasi HIMAPBIO ke sekolah-sekolah menengah pertama, namun seiring berjalannya waktu dan kebutuhan manusia saat ini, maka ada penambahan muatan-muatan dalam BGS tersebut.
Kegiatan BGS periode 2009-2010 ini dilaksanakan di SMP. Negeri 10 Kota Tasikmalaya setiap hari Sabtu pukul 10.00 WIB s.d. 13.00 WIB pada tanggal 06, 13, dan 20 Maret 2010 yang seluruh pesertanya adalah perwakilan siswa kelas VII dan VIII dengan tujuan:
1. Menumbuhkan sikap peduli lingkungan.
2. Mengenalkan cara efektif pemanfaatan limbah (sampah) organic menjadi pupuk kompos dan sampah anorganik menjadi kerajinan yang berdaya jual.
3. Mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian pada Masyarakat.
Adapun kegiatan yang dilaksanakan berupa penyuluhan, yaitu pemberian materi mengenai lingkungan, penyebab, dampak, serta cara penanggulangannya. Serta simulasi dan praktek mengenai pengolahan sampah yang meliputi sampah organic dan anorganik.
Semoga kegiatan BGS ini dapat memberikan sedikit kontribusi kepada dunia ini demi menjaga kelestariannya.

Salam Lestari!!!
Salam Konservasi!!!
Bravo HIMAPBIO!!!
Penulis ketika memberikan pengarahan BGS kepada siswa

Nih...Pas pembukaan acara BGS!!!

Klo ni, Rita (Bendum HIMAPBIO) sedang memberikan materi tentang sampah

Nah, ada peserta yang sudah berani bertanya!!!

0 komentar:

Posting Komentar